Cara Memulai Bisnis Ekspor yang Benar

BusinessTalkUntuk memulai bisnis ekspor, dibutuhkan perencanaan yang matang agar bisnis berjalan dengan baik.

Nah, pada artikel kali ini saya akan memberikan tips-tips untuk memulai bisnis ekspor dari sumber yang terpercaya. Mari simak penjelasan berikut ini.

1. Memilih dan menetapkan produk ekspor serta negara tujuan

Hal ini merupakan langkah awal untuk memulai bisnis ekspor ini. Anda harus mencari tahu dan menentukan barang apa yang harus Anda ekspor agar memperoleh omset besar.

Anda bisa browsing di Internet, ikut forum bisnis, bertanya kepada pengusaha ekspor, atau apa pun yang bisa anda lakukan.

Anda juga bisa mencari tahu tentang tren-tren terbaru atau produk apa yang sedang booming dan dibutuhkan masyarakat.

2. Persiapan perlengkapan dan biaya

Apabila anda sudah mengambil keputusan tentang produk dan negara tujuan dalam bisnis ekspor, selanjutnya Anda harus mempersiapkan segala sesuatu seperti perlengkapan produk dan biaya untuk melakukan ekspor.

Agar produk anda mudah dikenali orang, maka buatlah brosur dan katalog produk.

Anda bisa menyewa dan membayar lebih kepada fotografer agar hasil jepretan produk anda terlihat cantik dan menarik.

Pastikan produk Anda adalah produk yang memiliki kualitas yang baik. Anda juga bisa memberikan jaminan atau garansi apabila produk tidak sesuai.

Selanjutnya, anda bisa menentukan harga atau biaya ekspor. Untuk menentukan biaya ekspor, anda bisa melakukan riset kecil-kecilan atau bertanya kepada pengusaha lain.

3. Menyediakan katalog atau etalase online melalui website

Anda bisa membuat katalog atau etalase online melalui website atau blog untuk memudahkan pembeli untuk mengakses produk.

Anda bisa mencantumkan beberapa informasi penting seperti foto produk, keunggulan, harga, serta bagaimana cara menghubungi penjual secara cepat.

Dengan informasi tersebut diharapkan kredibilitas anda sebagai eksportir akan diterima di hadapan para calon pembeli.

4. Mendaftarkan website kita ke dalam portal bisnis internasional

Langkah selanjutnya, anda bisa mendaftarkan blog atau website anda ke portal-portal internasional.

Hal yang paling penting ialah anda harus mengubah Bahasa menjadi Bahasa Inggris, karena kita melakukan kegiatan bisnis di lingkup internasional.

Beberapa portal bisnis yang wajib anda kunjungi untuk mempromosikan website Anda, misalnya:

  • portal.co.id
  • www.alibaba.com
  • www.fitt.ca
  • www.itintl.com

Atau barangkali anda juga menemukan website lain yang juga menyediakan forum bisnis internasional. Jadi anda harus tangkas dalam menemukan wadah tempat di mana eksportir dan importer bertemu.

5. Memperhatikan jalannya Search Engine Optimization (SEO)

Setelah itu kita harus membuat taktik dan mengusahakan bagaimana agar website kita banyak dilihat dan dikunjungi salah satu caranya dengan memperhatikan SEO.

SEO adalah serangkaian proses yang dilakukan secara sistematis yang bertujuan untuk meningkatkan volume dan kualitas trafik kunjungan melalui mesin pencari menuju situs web tertentu dengan memanfaatkan mekanisme kerja atau algoritma mesin pencari tersebut.

Tujuan pastinya adalah membuat situs atau blog kita berada pada halaman atau posisi satu di mesin pencarian (search engine) seperti Google, Bing, dan Yahoo.

Ketika blog kita berada di posisi paling atas dalam suatu pencarian, maka otomatis website akan sering dilihat oleh banyak importir-importir sehingga banyak yang akan melihat produk yang kita perlihatkan dan tawarkan di etalase online kita.

6. Menyiapkan beberapa model surat untuk berkorespondensi dengan pembeli

Dalam berbisnis, anda memerlukan beberapa dokumen-dokumen penting untuk bertransaksi.

Anda harus membuat format surat sebagai dokumen jual beli yang perlu anda dokumentasikan selama jangka waktu tertentu.

Surat ini tentu menjadi sangat berguna untuk memenuhi prosedur-prosedur transaksi internasional.

Model-model surat itu seperti Introduction Letter, Offer Sheet, Sales Contract, dan lain sebagainya.

7. Sampel produk sebagai penarik minat buyer

Untuk menarik minat pembeli, kita bisa memberikan beberapa sampel untuk mereka. Sampel yang kita berikan untuk meyakinkan para pembeli bahwa kita merupakan penjual yang terpercaya.

Selain itu, hal tersebut dilakukan untuk memberi tahu bagaimana kualitas dari produk-produk kita.

Ada beberapa metode dalam pengiriman sampel:

  • Sample plus cost courier free
  • Sample free plus cost courier beban importir
  • Sample plus cost courier beban importir

Nah, tapi satu yang perlu anda perhatikan adalah biaya terbesar pada proses ini adalah pada pengiriman. Dan importir tidak akan selalu menaruh minat pada sampel yang anda kirimkan tersebut.

Jadi, bersiaplah untuk menaruh beban nilai ini pada pos yang lain.

8. Melakukan pemasaran melalui instansi pemerintah dan swasta

Dalam melakukan bisnis ini, pemasaran merupakan hal yang penting sebagai jaringan yang dapat menjadi pengembangan dari bisnis kita.

Banyak penjual-penjual kecil yang menghentikan usahanya karena tidak adanya jaringan pemasaran.

Untuk itu manfaatkan lembaga-lembaga seperti Dinas KUKM di bawah Kementerian KUKM, Kementerian Perdagangan, ITPC, dan sebagainya.

Anda perlu menghubungi lembaga tersebut secara langsung agar dapat mendaftarkan perusahaan anda untuk diikutkan dalam event-event pemasaran di luar negeri yang mereka lakukan.

9. Rajin mengikuti pameran produk

Melakukan bisnis eksportir memerlukan modal untuk perlengkapan produk dan sebagainya.

Namun apabila modal yang anda memiliki berlebih, anda bisa mengadakan pameran-pameran kecil untuk memperkenalkan produk kita kepada masyarakat.

Selain itu, anda pun bisa mengikuti pameran-pameran luar negeri agar anda bisa bertemu dan berkenalan dengan para importir-importir agar bisa mengenalkan produk anda.

Dengan begitu, anda bisa mendapat customer ataupun partner bisnis dari berbagai macam negara di dunia internasional.

10. Melakukan pemasaran online secara konsisten dan berkelanjutan

Anda sebagai pengusaha, dalam menjalankan bisnis ini harus mempunyai jadwal untuk pekerjaan online anda.

Untuk membuat para customer percaya dan berlangganan kepada anda, anda harus sering sering aktif melayani customer dan melakukan pemasaran.


Sumber informasi


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bisnis e-sport ramai, beberapa negara gencar berinvestasi di bisnis ini

Hal Yang Harus Diperhatikan Saat Ingin Memulai Bisnis Barbershop

Viral! Segini Biaya Franchise Mixue, Syarat, dan Cara Mengajukan Gerainya